Thursday, July 30, 2009

Masterclass
&
Mini Concert Swara Sonora Trio

Aryo Wicaksono (Piano), Kathryn (Singing), dan Nathan (Singing)

Pencinta musik klasik, pada tanggal 18 Agustus 2009 Surabaya Symphony Orchestra mengadakan Konser Kemerdekaan di Ballroom Shangri-la Hotel yang merupakan Konser ke 3 di tahun ini dan konser ke 60 selama pada keberadaannya. Salah satu bintang tamu dalam Konser Kemerdekaan itu adalah Swara Sonora Trio dari Amerika yang terdiri dari Aryo Wicaksono (Piano), Kathryn (Singing), dan Nathan (Singing).

Setelah Konser Kemerdekaan tersebut tepatnya 19 Agustus 2009 mulai jam 18.00 - 20.30 WIB di Auditorium Surabaya Symphony Orchestra, Surabaya Symphony Orchestra kembali mengadakan Masterclass dan Mini Concert bersama dengan Swara Sonora Trio. Masterclass dan Mini Concert tersebut terbuka untuk umum. Adapun biaya untuk orang umum sebesar Rp. 150.000,- dan untuk murid Surabaya Symphony Orchestra / Surabaya Oratorio Society sebesar Rp. 100.000,-.

Untuk pendaftaran dan informasi selengkapnya, silahkan anda bisa menghubungi Surabaya Symphony Orchestra di Jl. Gentengkali No. 15, Lt.3 Surabaya phone : 031 5313.297 ; 5342.440 ; 5353.650 – 651 fax. : 031.5313.297.

Salam “Let There Be Music”

No comments:

Post a Comment